Cara Menyembunyikan Postingan Grup Facebook

Mengikuti barbagai macam grup yang ada di facebook saat ini sudah menjadi suatu kebutuhan dalam aktifitas di media sosial. Berbagai macam grup dengan fokus tertentu seperti, info kota tertentu, kuliner, jual beli dan banyak lagi macamnya bisa kita ikuti, meskipun anggota grup tersebut tidak ada dalam daftar pertemanan facebook milik kita.
Namun seiring banyaknya grup yang kita ikuti dan banyaknya anggota grup memposting di grup tersebut, seringkali kita menjadi terganggu karena kita justru menjadi kesulitan untuk melihat status dari teman kita yang ada di facebook. Yang ada kita akan lebih banyak melihat postingan di grup-grup yang kita ikuti.
Sebenarnya postingan grup-grup itu bisa disembunyikan tanpa kita harus keluar dari grup. Hal ini bisa dilakukan bila kita menginginkan agar tampilan dinding facebook hanya berisi status dari teman saja. Begini caranya :

  • Klik icon tiga garis dipojok kanan atas pada postingan grup yang ingin disembunyikan

  • Klik " lihat lainnya "

  • Klik " Berhenti mengikuti grup XXX "
Sampai pada langkah ini, sebenarnya isi dari grup tersebut sudah tidak lagi tampil di wall kita tanpa kita harus keluar dari grup tersebut. Jika ingin melihat isi postingan grup tersebut caranya :
  • Klik icon tiga baris dipojok kanan atas beranda facebook
  • Cari tab ' grup ' lalu klik semua. Biasanya urutan teratas tampilan tab grup adalah yang terakhir dilihat. Setelah di klik, maka semua nama grup yang kita ikuti akan tampil disini.
  • Pilih grup yang diinginkan untuk dilihat.
Dengan cara ini kita tidak akan terganggu dengan tampilan grup yang tidak kita inginkan. Dan bila kita menginginkan untuk melihatnya, kita bisa melihat hanya isi dari grup itu saja sehingga lebih fokus.
Semoga bermanfaat😊






Cara Menyembunyikan Postingan Grup Facebook Cara Menyembunyikan Postingan Grup Facebook Reviewed by yang terakhir on January 08, 2018 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.